• Sabtu, 30 September 2023

Resep Kacang Atom Sukro Homemade, Camilan Enak bisa Jadi Ide Bisnis Menjanjikan

- Rabu, 11 Januari 2023 | 13:00 WIB
Resep Kacang Atom Sukro Homemade, Camilan Enak bisa Jadi Ide Bisnis Menjanjikan (Indonewstoday.com/Erik Priana/Youtube)
Resep Kacang Atom Sukro Homemade, Camilan Enak bisa Jadi Ide Bisnis Menjanjikan (Indonewstoday.com/Erik Priana/Youtube)

Indonewstoday.com - Kacang atom merupakan salah satu jenis camilan kacang yang menjadi favorit orang-orang Indonesia, baik anak-anak, remaja hingga orang dewasa, dikarenakan tekstur kacang atom sukro sangat renyah dan gurihnya bikin nagih.

Dilapisi dengan tepung bumbu renyah yang sangat tebal jika dibandingkan dengan kacang Shanghai, oleh karena itulah kacang atom ini seringkali dijadikan sebagai topping tambahan menu hidangan berkuah yang enak seperti soto atau mie rebus.

Apabila ingin membuatnya sendiri dirumah, cara membuat sukro homemade ini cukup mudah dan bahan-bahannya sederhana. Ikuti terus resepnya dan simpan sukro-mu di toples sebagai camilan keluarga tercinta di rumah.

Baca Juga: Resep Ayam Bumbu Merah, Warnanya Menggugah Selera

Resep Kacang Atom Sukro Homemade

Bahan-Bahan:
- 150 gr kacang tanah sangrai
- 300 gr tepung tapioka
- 1 sdt baking powder
- 2 siung bawang putih
- 1 sdt garam
- 1 sdt gula pasir
- 1/2 sdt kaldu bubuk
- 200 ml air

Cara Membuat Kacang Atom Sukro Homemade

1. Adonan basah; Campur 1 sdm tepung tapioka (ambil dari 300 gr) dengan 200 ml air. Kemudian tambahkan bawang putih, gula garam dan kaldu bubuk. Lalu masak hingga mengental dan teksturnya berubah seperti lem. Matikan api dan diamkan sampai uap panas menghilang.

2. Adonan kering; Campur sisa tepung tapioka dengan baking powder, lalu aduk merata.

3. Masukkan kacang tanah kedalam wadah atau juga baskom, kemudian tambahkan 1 sdm adonan basah, lalu aduk merata. Setelah itu, tambahkan 1 sdm adonan kering, lalu aduk merata dan goyang-goyang baskomnya agar adonan kacang membulat. Ulangi proses ini hingga adonan habis.

Baca Juga: Resep Creme Brulee, Sajian Dessert Klasik khas Prancis

4. Goreng kacang didalam minyak yang telah dipanaskan menggunakan api kecil saja sampai matang dan mengeras, lalu angkat dan tiriskan.

5. Setelah panasnya menghilang, simpan di toples kedap udara.

Sebagai tipsnya, gunakanlah api kecil saja ketika menggorengnya agar kacang tidak meletus saat digoreng. Nah, itulah resep cara membuat kacang atom homemade kamu dirumah, lebih gurih dan lebih renyah serta higienis.

Editor: Erik Priana

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Resep Tape Ketan, Camilan Favorit Orang Jaman Dulu

Kamis, 21 September 2023 | 06:56 WIB
X